Langsung ke konten utama

proposal Metode Penelitian Kualitatif


PROPOSAL SKRIPSI
STRATEGI PEMASARAN JASA PENGEMBANGAN BAHASA INGRRIS DI PT MOMENTUM INSTITUTE
SURABAYA.
2013 - 2014
PROPOSAL PENELITIAN
Diajukan untuk melengkapi tugas dan memenuhi syarat
Ujian ahir Semester (UAS) guna memperoleh
Ketuntasan SKS Semester 4 Manajemen Dakwah (MD)
Pada Institut Agama Islam Negri Sunan Ampel Surabaya
2.jpeg
Oleh :
MUTIA PRATIWI
NIM: B34211060
JURUSAN MANAJEMEN DAKWAH (MD- D1)
FAKULTAS DAKWAH IAIN SUNAN AMPEL SURABAYA
2013

BAB I
PENDAHULUAN
A.  Latar Belakang
Seiring dengan perkembangan ekonomi yang begitu pesat, semakin banyak produsen membuat produk yang di tawarkan di pasar guna memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen. Hal ini akan memberikan kesempatan lebih luas kepada konsumen untuk memilih dan membeli produk sesuai dengan keingginan dan kebutuhannya. Dengan begitu secara otomatis akan menimbulkan persaingan ketat, khususnya bagi perusahaan pemilik produk dan jasa yang memiliki jasa yang sama. Kondisi yang seperti ini mengharuskan pengusaha mampu menciptakan strategi pemasaran yang lebih efektif dan efesien dari pada pesaing.
Setiap perusahaan didirikan untuk mendapatkan keuntungan sebesar – besarnya dengan tetap mempertahankan kesejahteraan kariyawan serta lingkungannya, di smping itu juga tujuan lainnya adalah untuk perkembangan dan kelestarian perusahaan di masa yang akan datang, sehingga di dalam merealisasikan tujuannya pada upaya untuk meingkatkan volume peminat jasa.
Menurut Kotler dan Amstrong pemasaran sama dengan bekerja dengan pasar untuk mewujudkan pertukaran potensial dengan maksud memuaskan kebutuhan dan keinginan manusia (konsumen).[1] Marketing (pemasaran) adalah kegiatan manusia yang di arahkan  untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan manusia melalui proses pertukaran (Philip khotler). [2] sedangkan di sisi lain ada dua pengertian lain yaitu: 1) dalam arti kemasyarakatan pemasaran adalah setiap pekerjaan tukar menukar yang bertujuan untuk memberi titik kepuasan keinginan manusia. Sedangkan 2) Dalam arti bisnis kegiatan pemasaran adalah sebuah perencanaan sektor bisnis yang di rancang, untuk merencanakan, memberikan harga, mempromosikan atau mentribusikan jasa atau baranng – barang pemuas keinginan manusia (William J. Stanton) .[3] Oleh karena itu perusahaan di tuntut untuk semakin respek, jeli dan peka melihat kebutuhan dan keinginan konsumen, pesaingan dapat menjadi acaman bagi perusahaan apa lagi jika ada perusahaan yang tidak memiliki strategi khusus pemasaran yang baik bagi keunggilan produk yang di tawarkan.  Jadi penetapan strategi yang ada dapat berada di posisi yang lebih kuat di bandingkan dengan perusahaan pesaing lainnya. Setiap konsumen akan menyukai produk dengan kualitas, kinerja, dan pelengkap inovatif yang terbaik.
Titik tolak pemasatan ( Marketing) terletak pada kebutuhan dan keinginan. Kebutuhan manusia (Konsumen) adalah suatu keadaan dirasakannya ketidak puasan dasar tertentu. Manusia membutuhkan sandang, pangan, tempat tinggal, rasa aman, di cintai, harga diri, dan aktualisasi diri untuk hidup.[4] Bersarkan hal tersebut dapat dikatakan bahwa pemasaran merupakan ujung tombak perusahaan dari keseluruhan oprasional di suatu perusahaan.
Bahasa inggris adalah bahasa yang berasal dari inggris, merupakan bahasa utama Britania raya, Amerika Serikat, serta banyak negara lainya. Bahasa ini berawal dari kombinasi antara beberapa bahasa lokal yang di pakai oleh orang – orang Norwegia, Denmark, dan Anglo Saxon dari abad ke-6 sampai dengan abad ke-10. Bahasa inggris dapat menyebar keseluruh penjuru dunia karena ada pengaruh politik  dan imperialisme Inggris dan selanjudnya Britania raya di dunia. Tata Bahasa Inggris memiliki varasi dalam struktur dan penggunaannya tergantung kondisi di negara tersebut. Secara umum, tata bahasa yang di pedomani adalah tata Bahasa Inggris Amerika Serikat dan  Bahasa Inggris Brithania Raya (British). Sedikit sejarah penyebab Bahasa Inggris di tetapkan sebagai bahasa Internasinal adalah karena, bangsa Inggris perna menjajah banyak negara di dunia.
Maka dari itu banyak negara yang menetapkan bahasa Inggris sebagai bahasa Nasional (bahasa wajib negara) seperti Negara Singapura, dan sebagai bahasa wajib ke-2 setelah bahasa Indonesia, seperti halnya di Indonesia. Terbukti di indonesia memiliki banyak lembaga atau sektor pendidikan yang mewajibkan pelatihan keterampilan berbahasa Inggris. Dan ada juga lembaga pengembangan bahasa asing (LBB) yang di sediakan di luar lembaga pendidikan seperti sekolah dan perguruan tinggi. LBB banyak memasarkan, menawarkan kepada semua kalangan seperti halnya, anak sekolah tingkatan SD/MI, SMP, SMA/SMK/STM, Perguruan Tinggi, bahkan orang yang sudah kerja. Guna untuk belajar dan memperdalam keterampilan Bahasa Inggris dengan baik dan benar.
Dalam penelitian ini penulis fokus pada Strategi pemasaran di PT Momentum Institute Surabaya memlaui mutu jasa yang meliputi pembelajaran dan pengembangan bahasa Inggris dengan baik dan benar, dengan jasa pengajar dari dalam negri dan luar negri.
Dengan fokus pada pengembangan jasa yang di siapkan tersebut, perusahaan akan mengetahui kelemahan dan kekurangan pada pelayanan jasa pengembangan dan pelatian bahasa inggris. Apabila suatu perusahan LBB memiliki sistem pelayanan dan pemasaran yang baik dan benar maka akan menimbulkan daya tarik yang cukup tinggi bagi konsumen, sehingga mampu mempengaruhi minat konsumen. Oleh karena itu peneliti ingin melakukan penelitian tentang : “Strategi Pemasaran Jasa Pengembangan Bahasa Inggris di PT Momentum Institute Surabaya.”
B.  Rumusan Masalah
Berdaarkan fenomena sosial diatas, maka dapat dirumuskan beberapa masalahpenelitian sebagai berikut :
1.    Bagaimana strategi pemasaran jasa pelatian dan pengembangan bahasa inggris di PT Momentum Instirute Surabaya ?
2.    Apakah faktor penghambat dan pendorong dalam pemasaran jasa pelatian dan pengembangan bahasa inggris di PT Momentum Instirute Surabaya ?

C.   Tujuan Penelitian

1.    Untuk mengetahui strategi pemasaran jasa pelatian dan pengembangan bahasa inggris di PT Momentum Instirute Surabaya ?
2.    Untuk mengetahui faktor penghambat dan pendorong dalam pemasaran jasa pelatian dan pengembangan bahasa inggris di PT Momentum Instirute Surabaya ?

D.  Manfaat Penelitian
Melalui penulisan karya ilmiah ini, peneliti berharap semoga dapat membawa manfaat baik secara teoritis maupun praktis, sebagaimana berikut:
1.    Teoritis
Peneliti berharap dengan adanya penulisan karya ilmiah ini nantinya dapat memberi manfaat yang berharga dan berarti secara teoritis bagi peneliti secara khusus dan pada umumnya pada pihak lain yang mempunyai kepentingan dan perhatian terhadap disiplin ilmu Manajemen Dakwah (MD).
2.    Praktis
Dengan adanya penelitian ini, peneliti berharap semoga bermanfaat secara praktis bagi semua pihak, penelitian strategi pemasaran di PT Momentum Institute yang bertempat di surabaya, di harapkan akan memberikan kepuasan kepada anggota dan masyarakat luas yang menjadi target market khususnya  untuk lembaga pendidikan dan orang -  orang yang membutuhkan jasa ini. Oleh seluruh jajaran organisasi dalam rangkan mencapa tujuan dan target yang di inginkan organisasi tersebut.[5]
E.   Metodologi Penelitian
1.    Populasi
Populasi adalah keseluruhan subyek penelitian. Adapun jumlah populasi dalam penelitian ini adalah semua staf marketing di PT Momentum Institute Surabaya.
2.    Sample Penelitian
Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti. Dalam penelitian ini, peneliti mengambil seluruh staf marketing di PT Momentum Institute Surabaya.
3.    Pengumpulan Data
Pengumpulan data adalah prosedur yang sistematis dan standar untuk memperoleh data yang diperlukan. Pengumpulan data merupakan langkah yang amat penting dalam metode penelitian. Karena pada umumnya data yang dikumpulkan digunakan untuk penelitian eksploratif, untuk menguji hepotesa. Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data yang di gunakan ada dua macam, yaitu Observasi dan angket.


a)     Obsevasi
Observasi adalah peneliti mendapatkan data dengan cara turun lapangan secara langsung dengan melihat langsung keadaan atau kondisi wilayah tempat yang di teliti yaitu kantor PT Momentum Institute Surabaya , atau penelitian mengambil data  dengan cara sistematik dan dengan sengaja diadakan dengan menggunakan alat indra (terutama mata) terhadap kejadian – kejadian yang langsung  di tangkappada waktu kejadian itu sendiri.  Ini berarti penelitian dengan cara observasi tidak dapat di gunakan terhadap kejadian – kejadian yang sudah terjadi (kejadian yang sudah lewat).[6]
b)    Metode Angket
Metode angket adalah cara pengumpulan data melalui pengajuan pertanyaan-pertanyaan tertulis kepada subyek penelitian, responden atau sumber data dan jawabannya diberikan pula secara tertulis. Metode ini digunakan untuk memperoleh data Sistem Pemasaran Jasa PT Momentum Institute Surabaya.
Dalam penilitian ini bentuk angket yang digunakan adalah pilihan ganda, yaitu suatu bentuk angket dimana responden tinggal memilih alternatif jawaban yang telah disediakan. Masing-masing angket dalam penelitian ini mempunyai alternatif jawaban.
Dan penelitian ini juga mengunakan angket (questionnaire) yang langsung, maksudnya adalah di mana angket di berikan kepada respondent yang dikenainya, tanpa menggunakan perantara. Jadi kita dapat langsung mendapat data atau informasi dari responden pertama (first resourse) staf marketing PT Momentum Institute Surabaya.[7]

4.    Analisis Data
Analisis data merupakan sebuah proses yang berkelanjutan (continue) terhadap data yang terkumpul. Proses tersebut membutuhkan refleksi terus-menerus terhadap data, adanya pertanyaan analitis, dan menulis catatan-catatan singkat sepanjang penelitian.[8] Dalam penelitian ini, peneliti akan menggunakan analisa yang akan dilakukan sebelum peneliti memasuki lapangan, selama di lapangan dan setelah selesai di lapangan.[9] Ketika data terkumpul, peneliti dituntut mengolahnya secara sistematis; diawali dari wawancara, observasi, mengedit, mengklasifikasi, mereduksi, selanjutnya aktivitas penyajian data serta menyimpulkan data.[10]
5.    Jadwal






















[1] Philip Kotler, Gary Amstrong, 2000. Dasar – dasar pemasaran, jilit 2, Jakarta: PT.s Ikrar Mandiri Abadi, hal 21.
[2] Marius P. Angripora, SE . dasar – dasar pengarang (pengertian marketing ) 1999:  PT raja Grafindo  Persada, Jakarta . hal 3
[3] Angipora. Marius P, 1999,Dasar – Dasar Pemasaran,(definisi pemasaran) PT Raja Grafindo persada: Jakarta. Hlm 3-5
[4] M. Suyanto, 2007. Marketing Strategy, Andi Offset: Yoyakarta hlm 10.
[5] Sondang P. Siagian, 1995. Manajemen, Jakarta: Bumi Aksara, hal 15
[6] Hamim Rosyidi, 2012 Observasi (Psikologi sosial) : JaudarPress. Surabaya, hlm 23-24.
[7] Hamim Rosyidi, 2012 Questionnaire (Psikologi sosial) : JaudarPress. Surabaya, hlm 31- 33.
[8] Jhon W. Creswell, Research Design; Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed Edisi Ke-3, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2010), hal. 274.
[9] Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, (Bandung: Alfabeta, 2009), hal. 243-253.
[10]Fachruddin M. Dani, Teknik Analisis Data, 2002, (http://fachruddin54.blogspot.com/2012/01/teknik-analisis-data.html, diakses pada 29 Maret 2012

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LAPORAN PENELITIAN PROSES PRODUKSI PT. AMERTA INDAH OTSUKA (POCARI SWEAT) DI KEJAYAN – PASURUAN 27 Februari 2014

LAPORAN PENELITIAN PROSES PRODUKSI PT. AMERTA INDAH OTSUKA (POCARI SWEAT) DI KEJAYAN – PASURUAN 27 Februari 2014 Dosen Pembimbing: Ahmad Khairul Hakim, S.Ag, M.Si 197512302003121001 Program Studi Manajemen Dakwah (Prodi-MD)  Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Sunan Ampel Surabaya 2014 Tim Penyusun:   Keterangan Nama; 1.     AISHA NURIANI BUDIONO              B34211053 2.     FITRI ANDRIANI                                 B34211056 3.     IKA HARIYATI                     ...

Note

In life,there will always be people who don't like,and then the matter is not your affair. You do not care them because of two reasons. They do not like you: … 1: you are enjoying your self 2; She's Not enjoying herself… They just wish to have the live like you And then,  will be happy, because your happiness is Sadness for those who hate. 😊

MENJEMPUT JODOH DENGAN SOLAT TAHAJJUD

Kali ini saya akan membahas tentang jodoh, kenapa tiba-tiba jodoh? karena saya baru saja membaca buku tentang Manfaat Sholat Tahajud untuk Menjemput Jodoh. Bagaimana caranya?? Check this out! Apa sih shalat Tahajjud ?? Shalat Tahajjud merupakan shalat sunnah yang dilaksanakan pada malam hari dan sesudah tidur, sekalipun tidurnya hanya sebentar saja. Shalat ini merupakan salah satu amalan wirid yang dilakukan Rasulullah. Berapa Roka'at Sholat Tahajjud ?? Mengenai bilangan roka'atnya, sholat Tahajjud dilaksanakan minimal 2 rakaat dan sebanyak-banyaknya 12 rakaat. Tahajjud tidak memiliki batasan bilangan rakaat. Bagaimana melakukan shalat Tahajjud?? Shalat Tahajjud dilakukan seperti biasanya ketika kita sholat fardhu. Di sini, berdasarkan buku yang saya baca, Ketika melaksanakan shalat Tahajjud pada rakaat pertama setelah membaca Al-Fatihah, dianjurkan membaca surat Al-Baqarah ayat 284-286: لِلَّهِ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الأرْضِ وَإِنْ تُبْدُوا مَ...